Menggabungkan file CMYK di Photoshop #cara 1

Terkadang ketika selesai mengedit gambar untuk sablon CMYK kita sering membayangkan "bagaimana ya hasilnya nanti?". Nah disini kita akan mencoba membuat hal itu menjadi sedikit lebih nyata, karena bila kita sudah bisa memprediksi hasil akhirnya, maka kemungkinan untuk pengeditan ulang masih bisa dilakukan sebelum proses penyablonan. Berikut cara Menggabungkan file CMYK.


Langkah pertama
Memisahkan warna gambar

Buka gambar File > Open atau File > New 
Buat 4 kotak menggunakan Rangtangle Tool berwarna Hitam dan letakan di sudut gambar
Pilih menu Image > Mode > CMYK Color
Pilih CHANNELS > Split Channels seperti gambar 1.1

1.1 Channels dan Split Channels
1.1 CHANNELS > Split Channels
Maka akan muncul 4 gambar yang berbeda, yaitu masing-masing Cyan (C), Magenta (M), Yellow (Y) dan Black (K).

Langkah kedua
Merubah 4 gambar menjadi raster

Sekarang aktifkan di documen Black(K)
Pilih menu Image > Mode > Bitmap
Maka akan muncul kotak Bitmap, masukan Output diatas 200 px/inch (karena standarnya untuk raster antara 200 hingga 300 px)
Dan pilih Method jadi HalftoneScreen..
Klik OK
Maka akan muncul kotak Hafltone Screen..
Atur Frequency (pengaruh ketebalan titik raster), Angle (kemiringan titik raster) dan Shape (bentuk titik raster). Saya sendiri byasa memakai Frequency = 70, Angle = 25 dan Shape = Elipse
Klik OK
Dan bila di zoom akan terlihat titik-titik rasternya

CATATAN
Dilangkah kedua ini anda sudah bisa menyimpan dengan mengexport gambar untuk diprint

Langkah ketiga
Merubah gambar raster agar bisa di edit

Pilih menu Image > Mode > Grayscale
Isi Size Ratio = 1 dan klik Ok
Pilih menu Image > Mode > CMYK Color
Bila muncul pemberitahuan klik saja OK
Klik 2 kali di layer Background dan bila muncul kotak New Layer klik saja Ok, hingga tanda kuncinya hilang
Pilih menu Select > Color Range..
Ganti Select : (kotak putih)Highlights klik Ok
Maka gambar akan terseleksi hanya warna putihnya saja, kemudian tekan Delete pada keyboard

Ulangi langkah kedua dan ketiga diatas pada Layer Cyan(C), Magenta(M) dan Yellow(Y)

Langkah keempat
Menggabungkan file

hasil seleksi color range
1.2 Empat gambar yang sudah terseleksi

Lihat gambar 1.2 diatas 
Drug gambar A48bitb1.psd_M ke dalam A48bitb1.psd_C
Drug gambar A48bitb1.psd_Y ke dalam A48bitb1.psd_C
Drug gambar A48bitb1.psd_K ke dalam A48bitb1.psd_C
Sehingga file CMYK terdapat di dalam gambar A48bitb1.psd_C seperti gambar 1.3

4 file cmyk
1.3 Hasil drug M,Y,K kedalam C
Lihat gambar 1.3
Buat layer baru yaitu layer 4, kasih warna putih menggunakan Paint Bucket Tool dan letakan di bawah layer 0 (letakan paling bawah)
Zoom gambar A48bitb1.psd_C hingga besar dan terlihat titik rasternya dengan jelas
Atur gambar dengan berpatokan kotak yang telah dibuat, sehingga titik raster berada tepat dengan titik raster lainnya

Sekarang kita akan memberi warna pada layer cyan, magenta, yellow dan black
Pilih layer 3 (black)
Pilih menu Layer > Layer Style > Blending Options..

layer style pewarnaan layer
1.4 Layer Style
Ikuti langkah seperti gambar 1.4
Ketika berada di Color Range, Book pilih PANTONE process coated
Lalu cari warna CMYK dipilihan warna paling atas (klik tanda panah ke atas)
Pilih warna hitam untuk Layer black, begitu juga dengan Layer cyan, magenta, dan yellow

CATATAN
Agar warna cmyk dapat terlihat tercampur, anda harus mengatur dengan mengurangi Opacity dan Fill di setiap layernya menjadi 50-80%

contoh hasil
Contoh hasil
Bisa lihat cara sablonnya disini