Apa itu format file PNG ?
Berikut penjelasan tentang format file PNG yang lebih baik digunakan untuk web browser, karena fitur-fitur yang didukung di dalamnya.
Dibandingkan dengan GIF, PNG memiliki faktor kompresi yang lebih baik sekitar 5%-25%, namun PNG tidak bisa menyimpan multi-citra untuk keperluan animasi seperti GIF. Sangat baik digunakan pada dokumen during (online). Akan tetapi pada warna PNG akan di-place pada dokumen InDesign sebagai gambar bitmap RGB sehingga hanya dapat dicetak sebagai gambar komposit bukan pada gambar separasi.
Secara garis besar format PNG memiliki kegunakan sebagai pengganti format GIF dan TIFF, format terbuka, efisien, gratis, dan kompresi jenis lossless, terdapat tiga mode warna yaitu palletted (8-bit), grayscale (16-bit) dan truecolor (48-bit), dukungan terhadap profil colour, gamma dan metadata, mempunyai fitur transparansi dan dukungan luas untuk manipulasi grafis dan web browser.